Info Lengkap Jam Operasional dan Rute BRT Trans Semarang

Info Lengkap Jam Operasional dan Rute BRT Trans Semarang

Pemerintah Kota Semarang telah menyediakan layanan transportasi umum berupa Bus Rapid Transit atau yang biasa disebut BRT Trans Semarang. Moda transportasi ini menjadi solusi andalan bagi banyak warga untuk mengurangi kemacetan lalu lintas di kota dan menjadi pilihan ekonomis bagi masyarakat dengan jam operasional yang sangat bersahabat sehingga semua orang dapat menggunakan BRT Trans Semarang ini dengan mudah.

Tarif yang diberlakukan sangat terjangkau, mulai dari Rp 1.000 untuk pemegang Kartu Identitas Anak, pelajar, anak di bawah 6 tahun, dan mahasiswa (dengan menunjukkan KTM). Sementara itu, bagi masyarakat umum, tarifnya adalah Rp 3.500. Tarif ini berlaku untuk pembayaran tunai maupun non-tunai.

Jam Operasional BRT Semarang

Jam operasional BRT Semarang berlangsung setiap hari Senin hingga Sabtu, mulai pukul 05.30 pagi. Sedangkan pada hari Minggu atau libur nasional, operasional dimulai pada pukul 05.45 pagi. Jadwal ini berlaku di seluruh terminal BRT Semarang, dengan waktu pelayanan akhir yang berbeda di setiap terminal. Kami juga sudah menyediakan informasi lengkap mengenai jam operasional Trans Jateng, silahkan Anda menuju halaman kami yang lain .Berikut adalah rincian jadwal pelayanan terakhir di beberapa terminal:

  • Terminal Pelabuhan A: Pukul 17.32 WIB
  • Terminal Cangkiran: Pukul 17.40 WIB
  • Terminal Meteseh: Pukul 17.40 WIB
  • Terminal Mangkang: Pukul 17.45 WIB
  • Terminal Pelabuhan B: Pukul 17.45 WIB
  • Terminal UNNES: Pukul 17.45 WIB
  • Terminal UNDIP: Pukul 17.46 WIB
  • Terminal Sisemut: Pukul 17.48 WIB
  • Terminal Penggaron: Pukul 17.50 WIB
  • Terminal PRPP: Pukul 17.50 WIB
  • Terminal Genuk: Pukul 17.50 WIB
  • Terminal Tawang: Pukul 18.15 WIB
  • Terminal Shelter Balaikota: Pukul 18.30 WIB
  • Terminal Terboyo: Pukul 18.50 WIB

Rute BRT Trans Semarang (Koridor dan Feeder)

Armada yang digunakan untuk layanan ini terdiri dari bus dan feeder. Pada rute dari Universitas Negeri Semarang (UNNES) ke Universitas Diponegoro (UNDIP), terjadi pergantian armada karena kondisi jalan yang ekstrem. Awalnya, rute koridor VI menggunakan bus, namun kini digantikan oleh feeder.

Selain itu, jumlah armada di rute koridor VI juga ditingkatkan dari 14 armada dengan 2 cadangan menjadi 18 armada dengan 2 cadangan.

Sejak 2 Agustus 2023, rute koridor VII dari Terboyo ke Balai Kota Semarang mengalami perubahan titik keberangkatan yang bergeser ke Garasi Banjardowo akibat peninggian Jalan Sayung.

BRT Trans Semarang beroperasi serentak mulai pukul 05.30 WIB dengan jadwal operasional yang berbeda-beda. Berikut adalah rincian jadwal layanan berdasarkan rute:

  • Koridor I: Rute Mangkang – Imam Bonjol – Pemuda – Penggaron, jam layanan 05.30-17.45 WIB.
  • Koridor II: Rute Terboyo – Balaikota – Banyumanik – Sisemut Ungaran, jam layanan 05.30-17.45 WIB.
  • Koridor III: Rute Tanjung Mas – Simpang Lima – AKPOL – Jatingaleh, jam operasional 05.30-17.45 WIB.
  • Koridor IV: Rute Cangkiran – Imam Bonjol – Balaikota – Stasiun Tawang, jam layanan 05.30-17.45 WIB.
  • Koridor V: Rute Meteseh – Simpang Lima – Balaikota – Bandara Ahmad Yani – PRPP, jam layanan 05.30-17.45 WIB.
  • Koridor VI: Rute UNNES – Stikubank – Semeru – Taman Diponegoro – UNDIP, jam operasional 05.30-17.45 WIB.
  • Koridor VII: Rute Terboyo – Woltermonginsidi – Soekarno Hatta – Balaikota PP, jam layanan 05.30-17.45 WIB.
  • Koridor VIII: Rute Cangkiran – Gunung Pati – Manyaran – Tugumuda – Simpang Lima, jam layanan 05.30-17.30 WIB.
  • Feeder 1: Rute Ngaliyan – Kaliancar – Mijen – Ngaliyan – Madukoro – Suratmo, jam operasional 05.30-17.45 WIB.
  • Feeder 2: Rute Terboyo – Kaligawe – Tlogosari – Unimus – Rusunawa Kudu, jam layanan 05.30-17.45 WIB.
  • Feeder 3: Rute Penggaron – Klipang – Durian Raya – Banyumanik, jam layanan 05.30-17.45 WIB.
  • Feeder 4: Rute Terminal Gunung Pati – Jatibarang – BSB – Gunung Pati – Muntal – UNNES, jam operasional 05.30-17.30 WIB.
  • Layanan Malam Swakelola: Rute Mangkang – Tugumuda – Simpang Lima, jam layanan 17.30-23.00 WIB.

Demikianlah informasi mengenai jam operasional BRT Semarang beserta daftar koridor dan feeder yang tersedia. Kami juga sudah menyediakan informasi lengkap mengenai rute Trans Jateng, silahkan Anda menuju halaman kami yang lain .

Tarif dan Cara Naik BRT Trans Semarang

Menyusuri kota Semarang dengan bus Trans Semarang menjadi pilihan yang tepat untuk perjalanan yang nyaman dan efisien. Namun, sebelum memulai perjalanan, penting untuk mengetahui cara pembayaran tiket dengan lebih detail. Dalam artikel ini, kita akan membahas cara pembayaran tiket BRT Trans Semarang dengan metode yang praktis dan mudah.

Harga tiket bus Trans Semarang memang bervariasi tergantung pada metode pembayaran yang digunakan. Untuk transaksi tunai, harga tiket adalah Rp 4.000, sedangkan untuk transaksi non tunai, Anda hanya perlu membayar Rp 3.500 saja.

Namun, ada harga khusus yang berlaku untuk beberapa kelompok, seperti pelajar, mahasiswa, lansia, veteran, dan disabilitas. Mereka dapat menikmati tarif khusus sebesar Rp 1.000. Untuk memperoleh tarif ini, Anda perlu menunjukkan kartu identitas yang sesuai, seperti kartu pelajar, kartu mahasiswa, atau KTP dengan minimal usia 60 tahun.

Untuk memudahkan pembelian tiket, Trans Semarang menyediakan dua opsi pembayaran: tunai dan non tunai.

Jika Anda memilih pembayaran tunai, Anda bisa mendapatkannya langsung di halte (jika ada petugas) atau di dalam armada. Namun, bagi yang lebih memilih pembayaran non tunai, Trans Semarang menerima berbagai metode pembayaran elektronik, seperti GoPay, OVO, AstraPay, LinkAja, ShopeePay, dan E-Card Trans Semarang.

Dengan berbagai opsi pembayaran ini, Anda dapat menikmati perjalanan dengan lebih nyaman dan tanpa harus khawatir tentang pembayaran tiket. Jadi, jangan ragu untuk menjelajahi Semarang dengan bus Trans Semarang dan nikmati kemudahan pembayaran tiketnya!